Cara Membuat Kue Lapis Surabaya


Loading...

Kue lapis memang menjadi salah satu kue yang banyak diminati oleh masyarakat luas. Salah satu jenis kue lapis yang menjadi kegemaran orang-orang adalah mengenai kue lapis Surabaya. Kue ini biasa dihidangkan sebagai hidangan dari berbagai acara, bisa untuk pengajian, hajatan, atau hanya sebagai teman kita di waktu santai. Nah disini mungkin Anda biasa mendapatkan kue lapis di toko-toko penjualan kue. Namun disini kami akan memberikan tips dan cara membuat kue lapis Surabaya, sehingga Anda bisa membuatnya sendiri di rumah.

Cara Membuat Kue Lapis Surabaya

Resep Pembuatan Kue Lapis Surabaya

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat kue lapis surabaya adalah sebagai berikut:
  • tepung terigu, 60 gram
  • kuning telur, 26 butir
  • gula pasir, 250 gram
  • susu bubuk, 20 gram
  • coklat bubuk, 40 gram
  • margarin, 250 gram
  • emulsifier, 2 sendok teh
  • susu putih kental manis 2 sendok makan

Cara Pembuatan Kue Lapis Surabaya

  1. mentega beserta margarin dikocok sampai terlihat putih, kemudian tambahkan susu putih kurang lebih 2 sendok lalu kocok kembali sampai merata. kemudian sisihkan.
  2. kuning telur, emulsifier, dan gula pasir dikocok sampai mengembang, kemudian tambahkan terigu serta susu bubuk dan aduk sampai merata.
  3. setelah sudah merata, masukkan margarin yang sudah dikocok secara perlahan kemudian diaduk rata.
  4. kemudian persiapkan loyang beserta oven. untuk ukuran bisa menyesuaiakan. Sebelumnya, Anda beri minyak dan berikan alas kertas khusus untuk roti
  5. tuangkan adonan ke dalam loyang dan masukkan dalam oven dengan kepanasan 190 derajat kurang lebih sekitar 20 menit hingga matang.
  6. untuk yang terakhir, Anda bisa mengambil lapisan kuning selembar dan berikan olesan selai pada bagian bawahnya yang kuning, setelah itu lakukan dengan cara yang sama untuk warna yang cokelat. lalu Anda potong sesuai dengan selera dan kebutuhan Anda.

Demikianlah pembahasan mengenai cara membuat kue lapis Surabaya. Semoga dengan penjelasan tentang cara membuat kue lapis Surabaya ini bisa membantu Anda untuk memperbanyak menu masakan kue dari yang tradisional, hingga modern. semoga tulisan ini bermanfaat untuk Anda semua, terutama bagi Anda yang membacanya.

Artikel Terkait